Hi Efellas,
Pada 18 Agustus 2015 kemarin EF Cirebon mengadakan Lifeclub : Indonesia's 70th Independence Day Celebration di Center #EFCirebon di Jalan Sisingamangaraja No. 58 Ruko Prima Blok B1 Lemahwungkuk Cirebon.
Kegiatan life club ini melibatkan siswa Highflyers (7-9 tahun), Trailblazers (10 - 13 tahun) dan Frontrunner (14 tahun +) selepas kursus dan diadakan di lantai 1 Center EF Cirebon. Acara diikuti oleh puluhan siswa dengan bantuan dari staff Marketing dan Pengajar EF Cirebon.
Acara berlangsung sangat meriah dengan berbagai lomba traditional seperti:
- Lomba makan kerupuk
- Lomba memasukkan pensil ke botol
- Lomba Joget Balon
- Lomba ketangkasan menggunakan Hullahup
Beberapa pemenang dari setiap lomba mendapatkan merchandise special dari EF Cirebon. Siswa-siswi Ef Cirebon sangat antusias dengan adanya Lifeclub yang secara otomatis menyegarkan kembali tujuan belajar dan rasa kebersamaan yang ada. Menjadikan EF Cirebon tidak hanya menjadi sekedar tempat kursus Bahasa Inggris saja, melainkan menjadi tempat yang nyaman dan menyenangkan bagi seluruh siswa-siswi maupun Orang tua siswa yang terlibat yang terlibat didalamnya.
Diharapkan dengan adanya kegiatan life club : Indonesia's 70th Independence Day Celebration untuk dapat mengenang kembali jasa para pahlawan kemerdekaan Indonesia dan juga agar semangat kemerdekaan tersebut dapat terus dimiliki generasi muda Indonesia, termasuk siswa-siswi EF Cirebon.
#EF #Englishfirst #EFCirebon #Lifeclub #Independenceday #Indonesia70thMerdeka
Tidak ada komentar:
Posting Komentar